Cara Membuat Akun Facebook

Cara Membuat Akun Facebook – Mungkin kedengarannya sangat sepele, tetapi memang sangat sepele :D. Tapi karna ini blog ini didedikasikan untuk tutorial untuk newbie, jadi saya rasa postingan ini gak masalah buat di tampilin :). Ngomong-ngomong ini adalah post pertama saya, jadi semoga postingan kali ini bisa berguna buat teman-teman. Jadi, langsung aja kita ke tutorial …

1. Buka Website Facebook

Hal pertama yang harus kamu lakuin adalah buka facebook. Website facebook beralamat di http://www.facebook.com.

Website Facebook
Tampilan situs facebook.com

Setelah itu kamu harus mengisi data-data diri kamu di form yang sudah disediakan (form yang di highlight kuning). Kemudian klik Mendaftar.

2. Mengisi Informasi Profil

Setelah mengklik tombol Mendaftar, kamu akan dibawa ke halaman seperti ini:

Tutorial membuat akun facebook
Halaman Getting Started

Sebaiknya kamu melewati langkah ini dulu, dan klik tombol  Lewati.

Setelah itu kamu baru bisa bertemu dengan halaman Informasi Profil.

Tulis informasi SMA dan Perguruan Tinggi/Universitas. Kalo belum sekolah  SMA, silahkan mengklik tombol  Lewati.

3. Menambah Foto Profil


Setelah melewati tahap Informasi Profil, anda disuruh untuk menambahkan foto profil. Saya sarankan jangan pasang foto 4LaY .  Karena bisa menimbulkan omongan-omongan yang tidak sedap di antara teman-teman facebook anda kelak nanti :p. Jika sudah klik tombol Simpan & Lanjutkan atau jika belum ingin mengupload foto karena foto anda 4LaY semua. silahkan klik tombol Lewati.

Selamat facebook anda telah berhasil dibuat, tapi jangan seneng dulu kita harus lanjut ke langkah berikutnya.

4.Verifikasi email

Setelah berhasil dibuat, anda disuruh untuk memverifikasi email anda.

Membuat Facebook
Anda harus verifikasi email

Kemudian silahkan buka email anda (contoh mail.yahoo.com atau mail.google.com). setelah anda log-in di email anda, klik email dari facebook (maaf gambar tidak bisa ditampilkan) dan klik link yang diberikan. Selamat sekarang akun facebook anda 100% selesai. hehe

Kalo ada kesulitan atau apalah silahkan berkomentar. Jangan sampai lupa waktu yaaa 😀

Published by brilyanlaia

Sharing knowledge.

One thought on “Cara Membuat Akun Facebook

Leave a comment